Rabu, 17 Agustus 2011

sekilas info


IPI Gelar Seminar Narkoba
Tribun Medan - Jumat, 10 Juni 2011 14:28 WIB
Seminar_Narkoba.jpg
Internet
IST-Seminar Narkoba
Laporan Wartawan Tribun Medan / Momo

TRIBUN-MEDAN.com, MEDAN - 
Pengurus Ikatan Pemuda Indonesia (IPI) Sumatera Utara minta dukungan Pemko Medan dalam memerangi narkoba. Saat ini benda mematikan itu telah merasuki semua sendi lapisan masyarakat mulai dari generasi muda sampai orang tua sehingga dikhawatirkan dapat merusak masa depan bangsa dan negara. Permintaan ini disampaikan langsung pengurus IPI Sumut dan Medan ketika diterima  Wakil Walikota Medan Drs H Dzulmi Eldin MSi di Balai Kota, Jumat (10/6),  

“Kami minta dukungan Pemko Medan dalam memerangi  narkoba. Untuk itu kami menggelar seminar bertema Generasi Muda Berprestasi Tanpa Narkoba,” kata Sekretaris IPI Medan Riza Usty Siregar selaku ketua panitia pelaksana seminar.

Dijelaskannya, memerangi narkoba tidak bisa dilakukan sepihak-sepihak tetapi harus melibatkan semua lapisan mulai dari masyarakat, organisasi kepemudaan, pemerintah sampai aparat penegak hukum.  Untuk itulah salah satu upaya yang mereka lakukan untuk memerangi narkoba dengan menggelar seminar ini.

“Tujuan seminar ini kita lakukan untuk mengingatkan para siswa dan masyarakat Kota Medan  akan bahaya menggunakan atau mengkonsumsi narkoba. Dengan mengetahui efek yang ditimbulkannya, kita harapakan masyarakat tidak akan menggunakan benda terlarang tersebut,” tuturnya.  (mom/tribun-medan.com)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar